Kaki Gunung Soputan

Para Pejuang / Pemerhati Budaya Minaesa-Minahasa Land bersama dengan Tonaas Suku Tonsawang.

Wa'i Lesung i Nawo / Ratu Oki

Lesung ini merupakan sebagai Identitas anak Suku Tonsawang / Toundanouw.

Sumur Abur

Salah satu situs Budaya yang berada di Suku Tonsawang / Toundanouw.

Rabu, 20 Mei 2015

Gilingan Jagung (Milu)

Gilingan milu yang dulu penulis kenal pada era 80-an, ternyata masih juga digunakan oleh masyarakat sekarang, namun gilingan milu ini lebih banyak ditemukan di daerah pedalaman. Contoh Gilingan Milu di bawah ini, penulis temukan di Desa Suhuyon Kec. Touluaan Selatan Kab. Minahasa Tenggara. Gilingan Milu ini sangat simple dan juga penggunaannya secara manual dan bila dihitung-hitung merupakan suatu olah raga untuk melatih otot dibagian tangan. Ini merupakan suatu hal yang patut dicontohi yaitu menghargai barang-barang tua yang sudah dapat digolongkan sebagai barang antik. Mungkin bagi kalangan lain gilingan Milu ini sudah dijual Besi Tua, tapi bagi masyarakat pedalaman ini merupakan alat yang dapat membantu dalam menggiling jagung/Milu.




Jumat, 15 Mei 2015

Lesung Batu Tousingin/Tonsingin

Di Wilayah Suku Toundanouw / Tonsawang sering dijumpai peninggalan dari leluhur berupa Lesung yang terbuat dari Batu. Dan pada gambar di bawah ini merupakan salah satu peninggalan dari leluhur Suku Tonsawang / Toundanouw yaitu Lesung Batu milik Dotu/Nawo Tonsingin (Menurut cerita Nawo Tonsingin adalah anak dari Nawo Oki) yang berlokasi di Desa Suhuyon Kec. Touluaan Selatan Kab. Minahasa Tenggara. Konon cerita bahwa lesung batu ini digunakan oleh leluhur jaman dulu sebagai tempat untuk membersihkan badan dari keringat setelah melakukan perjalanan, karena Lokasi Berdirinya lesung ini merupakan tempat pertemuan dari Leluhur yang berasal dari Bolmong yang sedang melakukan perjalanan di Wilayah Suku Tonsawang.

Keadaan lesung ini sudah rusak dibagian samping, dikarenakan terkena kayu disaat masyarakat hendak mengangkut kayu dari kebun yang berdekatan dengan lokasi Lesung ini, dan menurut kesaksian masyarakat yang menyaksikan kejadian tersebut menuturkan bahwa disaat kendaraan Rambo yang mengangkut kayu olahan melewati tempat ini, kayu tersebut menyambar pinggiran lesung hingga hancur dan kendaraan Rambo tersebut jatuh kejurang yang ada disamping lesung.







Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More